GfO5Tfd5TfO8BSr9GpdpGpW7Td==

Cara daftar Kartu Prakerja gelombang 17 tahun 2021 online di prakerja.go.id, ini kuotanya

cara daftar kartu prakerja gelombang 17 tahun 2021
Cara daftar kartu prakerja gelombang 17 tahun 2021


Cara daftar Kartu Prakerja gelombang 17 tahun 2021 online di prakerja.go.id

Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja membeberkan informasi terkait gelombang 17. 

Seperti yang diketahui, gelombang 17 kemungkinan besar akan dibuka mengingat masih ada peserta di gelombang-gelombang sebelumnya yang status kepesertaannya dicabut. 

Saat ini tercatat 35.809 orang yang kepesertaannya dicabut karena tidak membeli pelatihan pertama melebihi batas waktu yang ditentukan. 

Nantinya jumlah tersebut akan digunakan untuk kepesertaan di gelombang 17. Selain itu, jumlah kuota akan terus bertambah jika kepesertaan di gelombang 16 masih akan ada yang dicabut. 

Ketika ditanya mengenai potensi kuota di gelombang 17 sebesar 47.000 orang, Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Louisa Tuhatu membenarkan hal tersebut.

 "Betul (potensi kuota gelombang 17) sekitar 47.000 orang," ujarnya kepada wartawan, Sabtu 24 April 2021. 

Louisa juga membenarkan bahwa gelombang 17 akan dibuka untuk memulihkan kepesertaan yang dicabut dan bukan merupakan penambahan kuota. 

Dia mengatakan jadwal pembukaan gelombang 17 akan diumumkan setelah pihaknya selesai melakukan rekonsiliasi data. 

"Segera kami kabari," tutur dia. 

Cara mendaftar Kartu Prakerja : 

• Masuk ke laman prakerja.go.id 

• Masukkan nama lengkap, alamat e-mail, dan kata sandi 

• Cek email masuk dari Kartu Prakerja untuk aktivasi. 

Setelah itu, kembali ke laman prakerja.go.id

 • Masukkan e-mail dan kata sandi yang baru dibuat 

• Masukkan nomor KTP dan tanggal lahir 

• Klik tombol 'berikutnya'

• Isi data diri di form pengisian (nama lengkap, alamat e-mail, alamat tempat tinggal, alamat domisili, pendidikan, status kebekerjaan, foto KTP, lalu klik 'berikutnya' 

• Masukkan nomor telepon dan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS oleh pihak Prakerja 

• Mengisi tes motivasi selama 1 menit 

• Tunggu email pemberitahuan setelah tes selesai dikerjakan 

• Jika sudah mendapat e-mail pemberitahuan, kembali ke laman prakerja.go.id, dan klik pada tulisan 'gabung ke gelombang 17' (jika sudah di buka). 

Lalu, bagaimana cara bagi yang gagal di 2020 dan ingin kembali mendaftarkan diri di Kartu Prakerja tahun 2021? 

Berikut tata cara bagi peserta yang akan daftar kembali namun sudah mempunyai akun prakerja: 

• Masuk ke laman prakerja.go.id 

• Masukkan email dan kata sandi yang sudah dibuat sebelumnya 

• Menuju ke laman dashboard di profile Prakerja masing-masing 

• Peserta dapat langsung klik 'gelombang 17' (jika sudah di buka)


تعليقات0

Type above and press Enter to search.